Breaking News
Beranda » Hukum » Cianjur Government Watch Lahir, Hibah Rp1,4 Miliar ke Lahan Eks Bupati Jadi Sorotan Awal

Cianjur Government Watch Lahir, Hibah Rp1,4 Miliar ke Lahan Eks Bupati Jadi Sorotan Awal

  • account_circle Ikbal
  • calendar_month Sel, 30 Des 2025

RUANGPOJOK.COM – Kelompok masyarakat sipil Cianjur Government Watch (CGW) dideklarasikan pada Selasa, 30 Desember 2025, dengan sorotan awal pada dugaan aliran hibah APBD Rp1,4 miliar ke lahan pribadi yang dikomersialkan, milik mantan Bupati Cianjur, di wilayah Cugenang.

Koordinator CGW, Hadi Dzikri Nur, menyatakan pembentukan CGW bertujuan memperkuat kontrol publik terhadap kebijakan dan anggaran daerah.

Organisasi ini akan bergerak melalui kajian, analisis kebijakan, advokasi, hingga pelaporan bila ditemukan dugaan pelanggaran hukum.

“Di akhir tahun ini kami mendeklarasikan Cianjur Government Watch. Ke depan aktivitas kami meliputi kajian, analisa, advokasi, aplikasi, hingga jumpa pers. Dan jika ditemukan dugaan pelanggaran, termasuk yang berbau korupsi, kami tidak akan ragu melaporkannya kepada aparat penegak hukum,” tegas Hadi kepada wartawan, Selasa, 30 Desember 2025.

Hadi memaparkan temuan awal CGW dari kajian dua bulan terakhir terkait dugaan malprosedur pengelolaan APBD pada salah satu dinas di Kabupaten Cianjur.

Temuan itu menyebut adanya aliran hibah total Rp1,4 miliar dalam rentang tiga tahun yang mengarah ke satu lokasi di Cugenang.

  • Penulis: Ikbal

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pengedar Uang Palsu di Cisel Dibekuk Tim Gabungan Kepolisian Cianjur

    Pengedar Uang Palsu di Cisel Dibekuk Tim Gabungan Kepolisian Cianjur

    • calendar_month Sab, 19 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – Tim gabungan Polsek Sukanagara, Kadupandak, Takokak, dan Polres Cianjur menangkap tiga pria berinisial J (32), DA (30), dan RY (27) yang diduga mengedarkan uang palsu di Cianjur Selatan. Penangkapan ketiganya berawal dari laporan penggunaan uang palsu untuk transaksi di gerai ritel di Kampung Panyebrangan, Desa Gunungsari, Sukanagara, pada Senin, 14 April 2025, sekitar […]

  • Tabrakan Beruntun Depan Mapolres Cianjur Akibat Sandal Tersangkut

    Tabrakan Beruntun Depan Mapolres Cianjur Akibat Sandal Tersangkut

    • calendar_month Ming, 9 Mar 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.com – Sebuah kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) beruntun terjadi di depan Mapolres Cianjur, Jalan Abdullah Bin Nuh, Desa Nagrak, Kecamatan Cianjur, pada Sabtu, 8 Maret 2025, sekitar pukul 20.10 WIB. ID (73), pengemudi mobil Nissan X Trail bernomor polisi F-1488-YC, kehilangan kendali karena sandalnya tersangkut pada pedal gas, sehingga menabrak Minibus Isuzu Elf bernomor polisi […]

  • DPD NasDem Cianjur Siapkan 8.000 Kader TPS, Optimistis Rebut 12 Kursi DPRD

    DPD NasDem Cianjur Siapkan 8.000 Kader TPS, Optimistis Rebut 12 Kursi DPRD

    • calendar_month Ming, 21 Sep 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – DPD NasDem Cianjur menggelar Dikpol dan konsolidasi bersama ratusan pengurus dan kader se-Kabupaten Cianjur di Sukanagara, Jumat, 19 September 2025. Konsolidasi itu menargetkan perolehan 12 kursi pada Pemilu Legislatif mendatang. Ketua DPD NasDem Cianjur, Onnie S. Sandi, mengatakan partai telah menyepakati target bersama untuk menguasai lebih banyak kursi di parlemen daerah. “Kami menargetkan […]

  • Kecelakaan Truk Tangki Air di Cianjur: 2 Tewas, 6 Kendaraan Rusak Parah

    Kecelakaan Truk Tangki Air di Cianjur: 2 Tewas, 6 Kendaraan Rusak Parah

    • calendar_month Sen, 9 Jun 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – Sebuah truk tangki pengangkut air memicu kecelakaan maut di Jalan Raya Gekbrong–Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Senin, 9 Juni 2025. Insiden yang terjadi sekitar pukul 14.00 WIB ini menewaskan dua orang dan merusak parah enam kendaraan. Kecelakaan tersebut terjadi di Kampung Pasir Tulang, Desa Gekbrong, Kecamatan Gekbrong. Penyebab sementara menunjukkan truk tangki mengalami […]

  • Merebak Aduan PIP di Cianjur, SDN Gunungkembang Sediakan Posko Pengaduan

    Merebak Aduan PIP di Cianjur, SDN Gunungkembang Sediakan Posko Pengaduan

    • calendar_month Ming, 28 Des 2025
    • account_circle Ikbal
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – Menyusul maraknya aduan dugaan penyalahgunaan Program Indonesia Pintar (PIP) di Kabupaten Cianjur, SDN Gunungkembang membuka layanan pengaduan bagi orangtua siswa penerima bantuan sebagai upaya transparansi dan klarifikasi penyaluran dana pendidikan. Nantinya, pihak sekolah akan menelusuri alur penyaluran bantuan yang diduga bermasalah. Sebagian besar aduan dugaan penyalahgunaan PIP di Cianjur terjadi pada rentang 2020 […]

  • Komisi III DPRD Jabar Kunjungi Bank BJB Garut Bahas Optimalisasi Keuangan Daerah

    Komisi III DPRD Jabar Kunjungi Bank BJB Garut Bahas Optimalisasi Keuangan Daerah

    • calendar_month Rab, 22 Okt 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – Komisi III DPRD Jawa Barat melaksanakan kunjungan kerja ke Bank BJB Cabang Garut pada Selasa, 22 Oktober 2025. Kunjungan ini dilakukan untuk membahas rancangan kebijakan umum anggaran dan prioritas plafon anggaran sementara tahun anggaran 2026. Anggota Komisi III DPRD Jabar, Onnie S Sandi, menjelaskan kunjungan ini bertujuan menggali peran Bank BJB dalam pembangunan ekonomi […]

expand_less