Breaking News
Beranda » Nasional » Bupati Cianjur Lepas 50 Pramuka Ikuti Jambore Daerah Jawa Barat 2025 di Bekasi

Bupati Cianjur Lepas 50 Pramuka Ikuti Jambore Daerah Jawa Barat 2025 di Bekasi

  • account_circle Admin
  • calendar_month Sel, 1 Jul 2025

RUANGPOJOK.COM – Sebanyak 50 anggota Pramuka asal Kabupaten Cianjur resmi diberangkatkan untuk mengikuti Jambore Daerah (Jamda) Jawa Barat 2025 yang digelar di Bumi Perkemahan Balai Fitri, Kabupaten Bekasi, pada 1–5 Juli 2025.

Pelepasan kontingen dilakukan langsung oleh Bupati Cianjur, dr. H. Muhammad Wahyu Ferdian, di halaman Pendopo Cianjur, Selasa, 1 Juli 2025.

Dalam sambutannya, Bupati Wahyu mengaku bangga dan terharu melepas para peserta yang akan mewakili Cianjur dalam ajang pertemuan Pramuka se-Jawa Barat. Ia menyebut momen ini sebagai tonggak penting dalam perjalanan anggota muda Pramuka sebagai calon pemimpin masa depan bangsa.

“Adik-adik hari ini tidak hanya membawa nama sekolah atau gugus depan, tetapi juga membawa nama baik Kabupaten Cianjur. Ini bukti bahwa kalian adalah anak-anak hebat yang berani mencoba, belajar, dan berjuang,” ungkapnya.

Bupati juga menitipkan sejumlah pesan penting, mulai dari menjaga nama baik daerah, menjunjung tinggi etika dan sopan santun, hingga membangun rasa persaudaraan dengan peserta dari kabupaten/kota lain.

“Jaga sikap, tutur kata, dan etika di manapun kalian berada. Pramuka Cianjur harus dikenal sebagai pribadi yang santun dan bertanggung jawab. Ikuti arahan pembina, jaga kesehatan, dan manfaatkan setiap momen sebagai ruang belajar,” pesannya.

Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga ibadah dan tidak melupakan doa untuk orang tua selama mengikuti kegiatan.

Selain itu, Bupati Wahyu memberikan apresiasi kepada para pembina, pendamping, dan jajaran Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Cianjur atas dedikasi mereka dalam membina generasi muda.

“Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Cianjur, saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para pembina dan pendamping. Semoga Allah membalas setiap pengabdian dengan keberkahan yang berlipat,” ujarnya.

Sebagai penutup, Bupati secara simbolis melepas keberangkatan kontingen menuju Bekasi.

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • RSUD Sayang Tegaskan Aturan Ketat Rujukan BPJS: Satu Surat, Satu Poliklinik

    RSUD Sayang Tegaskan Aturan Ketat Rujukan BPJS: Satu Surat, Satu Poliklinik

    • calendar_month Ming, 30 Nov 2025
    • account_circle Ikbal
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – RSUD Sayang Cianjur mewajibkan layanan BPJS di poliklinik mengikuti sistem rujukan berjenjang yang dimulai dari fasilitas kesehatan tingkat pertama (FKTP). Rumah sakit menerapkan aturan ini untuk memastikan alur pelayanan sesuai ketentuan BPJS. Humas RSUD Sayang Cianjur, Rayya, mengatakan rumah sakit tidak akan memproses layanan BPJS jika pasien datang tanpa membawa surat rujukan sah […]

  • Ribuan Kuota Tiket Cianjur Berlari 2025 Ludes dalam Hitungan Menit, KONI Siapkan Tiket Offline

    Ribuan Kuota Tiket Cianjur Berlari 2025 Ludes dalam Hitungan Menit, KONI Siapkan Tiket Offline

    • calendar_month Rab, 19 Nov 2025
    • account_circle Ikbal
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – Belum sempat ngopi, pendaftaran online Cianjur Berlari Bupati Series 2025 yang dibuka pada Selasa, 18 November 2025 pukul 10.00 WIB sudah ludes diserbu peserta. Dalam waktu kurang dari 30 menit, 2.000 slot pelari raib tak bersisa sebuah sinyal betapa hausnya warga akan event lari tahunan itu. Pada gelombang online tersebut, seluruh kuota langsung […]

  • Warga Sinarlaut Kecewa Janji Pemkab Cianjur yang Tak Terealisasi Pasca Bencana

    Warga Sinarlaut Kecewa Janji Pemkab Cianjur yang Tak Terealisasi Pasca Bencana

    • calendar_month Sel, 3 Jun 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – Ratusan warga Desa Sinarlaut, Kecamatan Agrabinta, Kabupaten Cianjur, masih menunggu realisasi bantuan pemulihan pascabencana pergeseran tanah yang melanda wilayah mereka. Janji relokasi, pembangunan rumah, dan bantuan sewa dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur hingga kini belum jelas. Bencana pergeseran tanah yang terjadi beberapa bulan lalu merusak puluhan bangunan dan infrastruktur jalan. Dua lokasi relokasi […]

  • RSUD Pagelaran Deklarasikan Zona Integritas, Tolak Korupsi dan Pungli

    RSUD Pagelaran Deklarasikan Zona Integritas, Tolak Korupsi dan Pungli

    • calendar_month Sel, 30 Sep 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – RSUD Pagelaran menegaskan komitmennya membangun zona integritas untuk mewujudkan pelayanan publik bebas korupsi dan pungutan liar. Deklarasi ini disampaikan Direktur RSUD Pagelaran, Irvan Nur Fauzy, Selasa, 30 September 2025. Irvan menuturkan manajemen rumah sakit terus memperbaiki kualitas layanan sekaligus menutup ruang bagi praktik korupsi dan gratifikasi. “Wilayah bebas dari korupsi (WBK), wilayah birokrasi […]

  • Kang Onnie Paparkan Resolusi Tahun Baru 2026, Tekankan Spiritualitas hingga Kepedulian Sosial

    Kang Onnie Paparkan Resolusi Tahun Baru 2026, Tekankan Spiritualitas hingga Kepedulian Sosial

    • calendar_month Sab, 3 Jan 2026
    • account_circle Ikbal
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi NasDem, Onnie S Sandi, menyampaikan resolusi Tahun Baru 2026 yang berfokus pada peningkatan kualitas spiritual, disiplin waktu, kesehatan, serta tanggung jawab sosial. Onnie sering disapa Kang Onnie menyatakan, resolusi tersebut menjadi refleksi pribadi sekaligus komitmen moral dalam menjalankan peran sebagai wakil rakyat. Ia menegaskan bahwa peningkatan kualitas ibadah […]

  • Kang Onnie Kunjungi Mal Pelayanan Publik Cimahi, Pantau Kualitas Layanan

    Kang Onnie Kunjungi Mal Pelayanan Publik Cimahi, Pantau Kualitas Layanan

    • calendar_month Jum, 2 Mei 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – Anggota DPRD Jabar Fraksi Nasdem, Onnie S Sandi, mengunjungi Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu (DPMPTSP) di Mall Pelayanan Publik (MPP) Kota Cimahi, Jumat, 2 Mei 2025. Onnie mengatakan, kunjungan ini untuk memantau pelayanan perizinan dan investasi serta memastikan layanan berjalan efektif dan transparan. “Bismillah, hari ini saya melaksanakan kunjungan kerja ke […]

expand_less