Kang Onnie Dorong Pemprov Jabar Angkat Seni Lokal, Maenpo Desa Jamali Jadi Sorotan
- account_circle Ikbal
- calendar_month Jum, 28 Nov 2025

Gambar Redaksi : Anggota DPRD Jawa Barat Onnie S. Sandi, Kepala Desa Jamali, para tamu undangan, serta Paguron Kencana Wulung dan Lingkar Seni Febi Unsur berfoto bersama
RUANGPOJOK.COM – Anggota DPRD Jawa Barat dari Fraksi NasDem, Onnie S. Sandi, menghadiri kegiatan Sapa Warga Berbasis Seni dan Budaya di Desa Jamali, Kecamatan Mande, Cianjur, Rabu, 27 November 2025.

Acara ini digelar untuk memperkuat komunikasi wakil rakyat dengan masyarakat melalui seni tradisi seperti Maenpo dan tari Jaipong.

Kegiatan dimulai dengan penampilan Maenpo dari Perguruan silat Kencana Wulung, seni bela diri asli Desa Jamali, disusul tari Jaipong oleh penari Lingkar Seni Febi Universitas Suryakancana.

Kedua penampilan tersebut memukau ratusan warga, kepala desa, dan tamu undangan yang hadir.
Onnie S. Sandi, yang akrab disapa Kang Onnie, mengatakan Pemerintah Provinsi Jawa Barat kini menyiapkan program khusus untuk mengangkat seni budaya lokal.
Menurut dia, perhatian terhadap pelestarian seni tradisi di Jabar masih minim.
“Kami di provinsi ada program untuk mengangkat budaya lokal agar bisa ditampilkan lebih luas. Kalau jujur, perhatian terhadap budaya ini masih kurang,” kata Kang Onnie.
- Penulis: Ikbal

























