Longsor Terjang Akses Curug Ngebul Cianjur, Dua Wisatawan Bekasi Jadi Korban
- account_circle Admin
- calendar_month Ming, 7 Sep 2025

Foto Istimewa : Kondisi Curug ngebul, Desa Bunijaya, Kecamatan Pagelaran, usai kejadian bencana longsor di sekitar area lokasi wisata.
RUANGPOJOK.COM – Longsor menutup akses utama menuju Curug Ngebul di Kabupaten Cianjur setelah hujan deras mengguyur kawasan tersebut, pada Sabtu malam, 6 September 2025.
Bencana tanah longsor terjadi di sekitar area wisata Curug Ngebul,Desa Bunijaya, Kecamatan Pagelaran, pada pukul 19.00 WIB.

Material tanah dan batuan dari tebing jalan utama ambles dan menutup jalur menuju air terjun tersebut.
Dua orang wisatawan asal Bekasi menjadi korban dalam insiden ini. Mereka mengalami luka-luka ringan karena berkemah di zona yang terdampak longsoran. Keduanya telah dievakuasi dan dipulangkan ke daerah asal.
- Penulis: Admin

























