Breaking News
Beranda » Nasional » Komisi II DPRD Cianjur Tinjau Gudang Pupuk: Pastikan Ketersediaan Aman

Komisi II DPRD Cianjur Tinjau Gudang Pupuk: Pastikan Ketersediaan Aman

  • account_circle Admin
  • calendar_month Kam, 20 Mar 2025

RUANGPOJOK.com – Komisi II DPRD Kabupaten Cianjur memastikan tidak ada kelangkaan pupuk subsidi di wilayah tersebut.

Hal ini terungkap setelah melakukan kunjungan ke Gudang Lini III Pasir Hayam pada Rabu, 19 Maret 2025.

Foto : Komisi II Dprd Cianjur sambangi gudang Pupuk Subsidi

Ketua Komisi II DPRD Cianjur, Azis Muslim, menjelaskan bahwa ketersediaan pupuk di Kabupaten Cianjur mencukupi. Namun, beberapa kendala distribusi dan prosedur pembelian menyebabkan masyarakat mengeluhkan sulitnya mendapatkan pupuk.

“Secara stok, pupuk di Cianjur tersedia dan tidak mengalami kelangkaan. Masyarakat menganggap sulit mendapatkannya karena beberapa faktor, seperti pembelian pada waktu yang tidak tepat atau belum memahami sistem pembelian melalui aplikasi e-Pubers dan RDKK (Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok),” ujar Azis.

Azis mengapresiasi langkah PT Pupuk Indonesia dalam menjaga stok pupuk secara optimal. Alokasi pupuk untuk Kabupaten Cianjur tahun 2025 tercatat mencapai 74.859 ton dengan distribusi bulanan sekitar 6.238 ton. Per 18 Maret 2025, realisasi stok di gudang mencapai 6.119 ton, atau 130% dari ketentuan minimal 4.678 ton.

“Dengan jumlah tersebut, tidak ada isu kelangkaan pupuk di Cianjur. Stok bahkan melebihi batas minimal yang ditetapkan,” tegas Azis.

  • Penulis: Admin

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sebanyak 634 RT di Cianjur Nikmati Program Rp25 Juta Jalan Lingkungan, Alokasi 2026 Diproyeksikan Naik

    Sebanyak 634 RT di Cianjur Nikmati Program Rp25 Juta Jalan Lingkungan, Alokasi 2026 Diproyeksikan Naik

    • calendar_month Ming, 4 Jan 2026
    • account_circle Ikbal
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – Pemerintah Kabupaten Cianjur memastikan menuntaskan realisasi Program Rp25 Juta per RT jalan lingkungan tahun anggaran 2025 di 634 RT. Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman serta Pertanahan (Perkimtan) Kabupaten Cianjur menegaskan seluruh pekerjaan selesai dan pemerintah membayarkan anggaran 100 persen. Kepala Bidang Jalan Lingkungan Perkimtan Cianjur Muri Ramdani menjelaskan pemerintah daerah melaksanakan program jalan […]

  • Polres Cianjur Amankan Ratusan Miras Oplosan di Cimenteng Pada Giat KRYD

    Polres Cianjur Amankan Ratusan Miras Oplosan di Cimenteng Pada Giat KRYD

    • calendar_month Ming, 2 Mar 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.com – Tim Gabungan Polres Cianjur mengamankan 400 botol minuman keras (miras) oplosan dalam Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Sabtu malam, 1 Maret 2025. Selain itu, polisi menyita miras oplosan, mengamankan seorang penjual berinisial RM (22), dan menyita satu unit angkutan umum yang diduga menjadi tempat penyimpanan sementara sebelum miras tersebut dijual. Tim Gabungan […]

  • Disdikpora Bantah Perombakan Kordik Terkait Pilkada, Ini Alasannya!

    Disdikpora Bantah Perombakan Kordik Terkait Pilkada, Ini Alasannya!

    • calendar_month Kam, 24 Apr 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Cianjur mengganti sejumlah Koordinator Pendidikan (Koordik) pada 17 April 2025. Namun, Disdikpora membantah keras isu bahwa pergantian ini terkait beberapa koordik yang terlibat dalam Pilkada 2024. Kasubag Kepegawaian Disdikpora, Octria Rahmayani, menegaskan bahwa pihaknya melakukan pergantian ini murni berdasarkan laporan kepala sekolah, bukan karena alasan politis. […]

  • Cipta Kondisi, Polres Cianjur Berikan Himbauan Kepada Pelajar di Jam Malam

    Cipta Kondisi, Polres Cianjur Berikan Himbauan Kepada Pelajar di Jam Malam

    • calendar_month Ming, 1 Jun 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – Tim gabungan Polres Cianjur menggelar operasi cipta kondisi sesuai intruksi kapolres Cianjur AKBP Rochman Yongky Dilatha, untuk mengantisipasi pelanggaran jam malam pelajar dan agar di wilayah hukum polres cianjur bebas dri penyakit masarakat. Kegiatan ini menyasar lokasi rawan kejahatan, termasuk perkotaan Cianjur, sebagai bentuk penegakan Surat Edaran Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, tentang […]

  • RSUD Cianjur Gaspol Digitalisasi dan Tambah Ruang Inap, Target Tekan Penumpukan IGD 2026

    RSUD Cianjur Gaspol Digitalisasi dan Tambah Ruang Inap, Target Tekan Penumpukan IGD 2026

    • calendar_month Sen, 29 Des 2025
    • account_circle Ikbal
    • 0Komentar

    RUANGPOJOK.COM – RSUD Kabupaten Cianjur menyiapkan digitalisasi layanan laboratorium serta penambahan ruang rawat inap pada 2026 untuk mengurangi kepadatan pasien IGD harian. Wakil Direktur Pelayanan Medik dan Keperawatan Yayan Sopyandi menyatakan rumah sakit akan meluncurkan Sistem Pelayanan Online Laboratorium awal 2026 nasional. Melalui Sipolas terintegrasi aplikasi Raos, manajemen memudahkan pasien memilih pemeriksaan, mengetahui biaya, menjalani […]

  • MUI Kabupaten Cianjur Gelar Musda XI, Bahas Program Kerja dan Pilih Ketua Baru

    MUI Kabupaten Cianjur Gelar Musda XI, Bahas Program Kerja dan Pilih Ketua Baru

    • calendar_month Sel, 24 Des 2024
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    Cianjur.ruangpojok.com – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Cianjur menggelar Musyawarah Daerah (Musda) XI untuk membahas program kerja dan memilih ketua baru, bertempat di Aula Gedung Dakwah Kementerian Agama Cianjur, Senin, 23 Desember 2024. Kegiatan berlangsung hingga 24 Desember 2024 dan diikuti 100 Peserta Musda yang terdiri dari Dewan Pimpinan MUI Jabar, MUI Cianjur, MUI Kecamatan, […]

expand_less