Hujan Lebat Picu Pergeseran Tanah di Takokak, Puluhan Rumah Rusak
- account_circle Admin
- calendar_month Jum, 31 Okt 2025

Foto Istimewa : Salah satu rumah di desa Waringinsari, takokak terkena bencana pergeseran tanah
KiRUANGPOJOK.COM – Pergeseran tanah kembali melanda wilayah Cianjur Selatan, tepatnya di Kampung Cibuluh, Desa Waringinsari, Kecamatan Takokak, pada Kamis malam, 30 Oktober 2025.
Bencana yang dipicu hujan deras itu merusak sedikitnya 25 rumah dan memaksa warga mengungsi.
Pergerakan tanah terjadi sekitar pukul 21.00 WIB setelah hujan mengguyur kawasan perbukitan di Takokak sejak sore hari.
Akibatnya, sejumlah rumah warga mengalami retak pada bagian dinding dan atap, bahkan beberapa di antaranya roboh.
Kepala Desa Waringinsari, Nadir Muharam Abdurrahman, membenarkan adanya peristiwa tersebut.
Menurut dia, dua rumah kini dalam kondisi rusak berat, sedangkan puluhan lainnya mengalami kerusakan sedang.
“Betul, kang. Awalnya cuma retak halus, tapi sekarang dua rumah sudah rusak berat. Lokasinya masih sama seperti kejadian tahun lalu,” kata Nadir, Jumat, 31 Oktober 2025.
Ia menjelaskan, warga kini kebingungan mencari tempat tinggal sementara lantaran tenda darurat yang dulu disediakan BPBD Cianjur sudah ditarik kembali.
“Tenda darurat pada kejadian sebelumnya sudah dibawa BPBD. Sekarang warga bingung, apalagi uang untuk perbaikan juga tidak ada. Kalau hujan terus, kami khawatir tanah makin bergerak,” ujarnya.
- Penulis: Admin

























