/ Mar 27, 2025

DPRD Cianjur Usulkan Pemberhentian Dan Penetapan Bupati Dan Wakil Bupati Di Malam Jum’at Kliwon

CIANJUR.Ruangpojok.com – DPRD Cianjur resmi mengumumkan usulan pemberhentian dan pengangkatan Bupati serta Wakil Bupati Cianjur bertepatan dengan malam Jumat Kliwon.

Rapat paripurna pun berlangsung di Gedung DPRD Cianjur, Jln Abdullah Bin Nuh, pada Kamis, 6 Februari 2025.

Pantauan di lokasi, seluruh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Cianjur atau perwakilannya hadir di ruang rapat.

Namun, pada malam yang sering dikaitkan dengan hal mistis, sebuah kursi di samping Wakil Bupati Cianjur, Tb Mulyana Syahrudin, tampak kosong. Hal itu menimbulkan tanda tanya di kalangan awak media tentang keberadaan sosok yang seharusnya mengisi kursi tersebut.

Ketua DPRD Cianjur, Metty Triantika, menyatakan bahwa rapat paripurna kali ini bertujuan untuk segera menindaklanjuti keputusan MK dan KPUD Cianjur.

“Jadi mengambil momen karena, kami juga melaksanakan bimtek sehingga, tidak memungkinkan dilaksanakan di siang hari sampai dengan hari Jumat,” jelasnya

Ketika awak media menanyakan apakah ada hal spesial dalam rapat paripurna yang digelar bertepatan dengan malam Jumat Kliwon?. ia memberikan tanggapannya.

“Biar penuh berkah, karena waktunya mepet, malam pun bagi kami dewan harus di jalankan,” jawab orang nomor satu di DPRD Cianjur.

Sementara, Wakil Bupati Cianjur, TB Mulyana Syahrudin, menegaskan bahwa surat usulan tersebut masih menunggu keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri).

“Kami menunggu keputusan dari Mendagri karena itu merupakan kewenangan beliau,” ujarnya.

Ia optimistis Cianjur akan semakin maju di bawah kepemimpinan Bupati terpilih dr. Wahyu dan Wakil Bupati Abi Ramzi. Ia berharap pemimpin baru dapat membawa perubahan positif sesuai harapan masyarakat.

“Kontestasi telah selesai. Sekarang saatnya bersama-sama membangun Cianjur. Ini bukan hanya tugas pemerintah daerah, tetapi tanggung jawab seluruh masyarakat,” katanya.

Tidak hanya itu, ia juga menyoroti sejumlah tantangan dan mendorong penyelesaian segera, termasuk membangun infrastruktur dan memperbaiki rumah tidak layak huni.

“Masyarakat masih mengeluhkan infrastruktur. Selain itu, banyak rumah yang belum layak huni. Warga harus merasa nyaman di rumah sendiri,” ujarnya.

Selanjutnya, Akses pendidikan juga menjadi perhatiannya, terutama bagi siswa sekolah dasar (SD) yang masih kesulitan bersekolah.

Bahkan, Mulyana menekankan pentingnya peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Cianjur. Menurutnya, kemajuan di berbagai sektor akan mendorong kenaikan indikator pembangunan.

Terkait ketidakhadiran Bupati Cianjur, Herman Suherman, dalam acara tersebut, TB Mulyana menjelaskan bahwa Bupati sedang menjalankan tugas dinas dan telah mewakilkan kehadirannya.

“Hari ini beliau mewakilkan kepada saya untuk menghadiri acara ini,” tutupnya

Trending News

Bupati Bentuk Satgas Pemberantasan Premanisme, Jaga Investasi di Cianjur 01
02
Mahasiswa Demo Tolak UU TNI, Ketua DPRD Cianjur Temui Massa
03
Demokrat Cianjur Bukber Pererat Pengurus dan Anggota
04
Sosialisasi Panas Bumi di Bukber EBTKE bersama Awak Media Cianjur
05
Pelatihan Dapodik Tingkatkan Kompetensi 350 Operator PKBM dan SKB di Cianjur
06
Dapat Keluhan Malam Hari, Perumdam Tirtamukti Cianjur Langsung Bertindak

Berita Terdahulu

Berita

Ruang Pojok – Sebuah portal web yang berisi berita dan artikel online di Indonesia. memberikan pemberitaan  terupdate memanjakan para pembaca setia  kami  © 2024 Copyright ruangpojok.com News. All Rights reserved.

error: Content is protected !!