Dirut PDAM Tirta Mukti Mundur di Tengah Sorotan Proyek Pipanisasi Rp3,2 Miliar
- account_circle Admin
- calendar_month Rab, 29 Okt 2025

Foto Istimewa : Kantor PDAM Tirtamukti Cianjur.
RUANGPOJOK.COM – Direktur Utama Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Mukti Cianjur, Budi Karyawan, mengundurkan diri dari jabatannya di tengah sorotan publik terkait proyek pembangunan jaringan pipa air bersih senilai Rp3,2 miliar di Perumahan Griya Alam Puncak, Kampung Kondang, Desa Cibodas, Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur, tahun 2023.
Budi, yang memimpin perusahaan milik Pemkab Cianjur sejak 2016, menyerahkan surat pengunduran diri pada 17 Oktober 2025.
Ia sebelumnya menjabat Direktur Umum hingga 2019, kemudian dipercaya sebagai Dirut untuk periode 2019–2024 dan kembali ditunjuk untuk periode 2025–2030.
Dewan Pengawas PDAM Tirta Mukti, Arief Purnawan, membenarkan langkah Budi mundur dari jabatannya.
“Iya betul, mengundurkan diri itu haknya. Beliau juga sudah mempertimbangkan faktor usia dan kesehatan,” kata Arief saat dikonfirmasi, Rabu, 29 Oktober 2025.
- Penulis: Admin

























