
Cianjur.ruangpojok.com – Baznas Kabupaten Cianjur telah menyalurkan bantuan kepada lebih dari 4.000 Kepala Keluarga korban bencana di 15 kecamatan terdampak di Cianjur Selatan.
Bantuan senilai Rp200 juta tersebut mencakup, beras, minyak goreng, gula, teh, kecap, garam, pakaian, dan obat-obatan.
Ketua Baznas Kabupaten Cianjur, H. Tata, menjelaskan bahwa masih ada tiga kecamatan yang belum menerima bantuan. Ia memastikan bantuan untuk wilayah tersebut akan selesai didistribusikan minggu depan.
“Kami menyerahkan bantuan langsung kepada camat. Selanjutnya, camat mengatur dan mendistribusikan bantuan ke masyarakat. Tinggal tiga kecamatan lagi yang belum menerima, yaitu Kecamatan Cibinong, Sindangbarang, dan Campaka” ujar H. Tata, kepada media, Senin, 23 Desember 2024.
H. Tata menegaskan bahwa Baznas terus berupaya agar bantuan segera diterima oleh seluruh warga terdampak.
“Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang terkena bencana,” tutupnya.